Resep Cap Cay - Cap Cay merupakan masakan cina (Chinesse food) yang sudah popular di kalangan masyarakat Indonesia. Perpaduan antara sayur – sayuran dan daging serta sausnya menjadikan cap cay sebagai menu makanan sehat yang sering dikonsumsi orang – orang sebagai menu diet pengganti nasi.
Cap Cay bisa dengan mudah ditemukan di restaurant – restaurant Chinesse Food ataupun pedagang dug – dug keliling. Tapi kali ini Ragamresepkuliner.blogspot.com akan membagikan resep dari Cap Cay sehingga anda bisa membuatnya sendiri di rumah bersama orang – orang terkasih.
Cara membuat Cap Cay tergolong mudah, akan tetapi bahan – bahan yang diperlukan memang cukup bervariasi. Berikut bahan dan bumbu yang diperlukan untuk pembuatan Cap Cay :
Cara Membuat Cap Cay Baso Sayur Paling Enak
Bahan Cap Cay :
3 buah wortel
5 buah jagung putren
½ bunga kol
1 buah brokoli
3 buah jamur kuping
3 batang caisim
1 ons daging paha ayam fillet
4 buah bakso sapi
1 ons udang kupas
3 biji sosis sapi
½ buah sawi putih
Bumbu Cap Cay :
1 buah bawang bombay, diiris panjang
6 siung bawang putih, dicincang kasar
1 sdm saus tiram
½ sdm kecap ikan
½ sdt garam (secukupnya)
¼ sdt merica bubuk (secukupnya)
½ sdt gula pasir (secukupnya)
¼ sdt kaldu ayam bubuk (secukupnya)
1 sdm tepung sagu, larutkan dengan 2 sdm air
1 batang daun bawang, potong-potong miring
½ sdt minyak wijen
300 ml air
2 sdm minyak goreng untuk menumis
Cara Membuat Cap Cay :
1. Tumis sampai harum bawang bombay dan bawang putih.
2. Masukkan daging ayam yang sudah diris - iris tadi, tumis sampai berubah warnanya.
3. Masukkan irisan wortel, bakso, jagung putren, bunga kol, brokoli, dan jamur kuping. Aduk sampai sayuran terlihat ayu.
4. Tambahkan caisim, saus tiram, kecap ikan, garam, gula pasir, merica bubuk, dan bubuk kaldu ayam Aduk hingga merata.
5. Tuangkan air dan masak sampai mendidih.
6. Masukkan larutan tepung sagu lalu masak larutan sagu tersebut hingga kental dan matang.
Tambahkan daun bawang dan minyak wijen dan Aduk sampai merata.
7. Sajikan capcay selagi panas dengan nasi putih hangat
Resep Lainnya: Resep Sate Komoh Yang Bikin Lupa Daratan
Demikian resep cap cay baso sayur paling enak dari Ragamresepkuliner.blogspot.com yang mungkin bisa menjadi pilihan alternatif untuk variasi masakan untuk keluarga di rumah. Selamat mencoba. resep di atas. Tetap kunjungi Ragamresepkuliner.blogspot.com untuk info – info terbaru kuliner anda. . Tinggalkan comment anda untuk request resep masakan update dari kami. Salam kuliner . .